Puluhan kader PKK dan dasawisma Kelurahan Kembangan Selatan mengikuti sosialisasi dan edukasi kesehatan yang berlangsung di RPTRA Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (25/8).
Kegiatan yang diinisiasi Eskayvie ini dihadiri oleh Penasihat Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Nur Asia Uno dan Ketua TP PKK Kota Jakarta Barat, Lisniawati, Camat Kembangan Joko Suparno serta Lurah Kembangan Selatan, RM Pradana Putra.
Penasihat DWP Kemenparekraf, Nur Asia Uno mengatakan, kesehatan dan ekonomi adalah dua hal yang penting dalam meningkatkan kualitas masyarakat. Karena masyarakat yang sehat memiliki potensi yang lebih besar untuk meningkatkan produktivitas yang pada akhirnya meningkatkan taraf hidup. Pihaknya menyoroti masalah polusi udara yang berdampak pada kesehatan.
"Apalagi sekarang ini dengan udara yang terburuk di dunia, saya pesan kepada emak-emak di sini untuk tidak membuang sampah sembarangan. Kerusakan bumi dikarenakan ulah tangan-tangan manusia. Jadi jangan sampai kita merusak bumi. Saya yakin emak-emak di Kembangan ini hebat-hebat. Semua sampah sudah diolah," jelasnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Jakarta Barat, Lisniawati mengucapkan terimakasih kepada penasihat Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif, Nur Asia Uno, yang telah memborong produk makanan dan minuman kader PKK Kelurahan Kembangan Selatan.
"Kami ucapkan terimakasih karena memborong produk UP2K hasil panen yang diolah menjadi camilan. Karena sebagian camilan ini dijadikan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) di Posyandu dalam rangka mencegah stunting atau tengkes di wilayah Jakarta Barat," tuturnya.
Sekedar informasi, sosialisasi dan edukasi kesehatan yang diinisiasi Eskayvie diisi senam bersama yang diikuti Nur Asia Uno, Ketua TP PKK Jakarta Barat, Lisniawati, dan para kader PKK dan dasawisma Kelurahan Kembangan Selatan. Selain itu, ada pengecekan kesehatan gratis yakni gula darah. (why)