Camat Kembangan, Joko Suparno bersama Lurah Kembangan Selatan, RM Pradana Putra, serta anggota PKK melakukan panen labu madu di Taman Kembangan Indah. Labu madu yang dipanen berjumlah 22 buah atau 21 Kg.
"Kami bersama lurah Kembangan Selatan, Satpel KPKP dan kader PKK melakukan panen labu madu di Taman Kembangan Indah. Labu madu yang panen, banyak. Ada sekitar 30 buah labu madu," tutur Joko Suparno, saat dikonfirmasi, di kantor Kecamatan Kembangan, Senin (18/7).
Menurutnya, labu madu yang dipanen nantinya diolah sebagai makanan tambahan untuk balita di wilayah Kembangan Selatan. Karena buah berwarna oranye pucat dengan daging berwarna oranye terang ini mengandung vitamin A dan C serta mineral.
Ditambahkan Joko, labu madu juga bermanfaat untuk menghindarkan tubuh dari dehidrasi, meningkatkan sistem imun, memperlancar peredaran darah dan sebagainya.
"Labu madu ini akan kita olah sebagai pemberian makanan tambahan balita. Ini dilakukan sebagai salah satu upaya mencegah stunting di wilayah Kembangan, terutama Kembangan Selatan. Buahnya diolah menjadi kudapan makanan bergizi, seperti kolak labu madu, kue dan sebagainya," ujar Joko.
Terkait penanganan stunting, lanjut Joko, wilayah Kecamatan Kembangan, khususnya Kelurahan Kembangan Selatan, melakukan sejumlah upaya mencegah kasus stunting. Salah satu upaya itu adalah memberikan sosialisasi terkait pencegahan dan penanganan kasus stunting.
"Penanganan stunting tidak hanya dilakukan pemerintah saja, tapi peran masyarakat dan stakeholder lainnya dalam memantau dan mencegah, jangan sampai kasus stunting ada di wilayah Kembangan," tambahnya. (why)