Pengemudi ojek online kegirangan. Mereka mendapatkan masker plus makan siang mie ayam gratis dari pelaku usaha makanan di bilangan Pancoran, Glodok, Kamis (16/4).
Pembagian masker dan mie ayam gratis ini dilakukan dalam upaya meringankan beban antar sesama ditengah wabah COVID-19. "Ya, benar. Ini bentuk kepedulian dari seorang donatur di Glodok. Ia minta masker dan makanan ini dibagi-bagikan untuk masyarakat, terutama pengemudi ojek online," jelas Risan H. Mustar, Camat Tamansari.
Menurut Risan, masker dan makan siang yang dibagikan secara gratis berjumlah 500 paket. Mereka membagi-bagikan di sepanjang ruas Jalan pancoran Glodok.
Proses pembagian masker dan makanan gratis melalui kendaraan pick up berjalan lancar. Masyarakat, terutama pengemudi ojek online terlihat senang mendapatkan makan siang gratis. "Terimakasih pak camat. Semoga pengusaha yang membagi-bagikan mie ayam ini mendapat pahala. Kami butuh makan ditengah kesulitan mencari nafkah," ujar Andri, pengemudi ojek online.
Ia mengapresiasikan kebijakan pemerintah dalam menuntaskan penanganan COVID-19. Tak ada yang bisa bertanggung jawab atau disalahkan dalam menyikapi kondisi ini. "Semua harus saling bahu membahu dan bekerjasama untuk menanggulangi wabah ini,"tambahnya. (why)
20 Mei 2024