Kelurahan Cengkareng Barat Kecamatan Cengkareng Jakarta Barat telah selesai mengerjakan Penataan Kawasan Triwulan Tiga (TW3) tahun 2024 yang berlokasi di Jalan KFT Utama RT 01 dan 05 RW 11.
Lurah Cengkareng Barat, Mustika Berliantoro mengungkapkan pengerjaan dimulai pada awal Juli lalu, saat ini pengerjaannya sudah rampung.“Progresnya sudah seratus persen. Luas area yang ditata sekitar 50 meter persegi,” katanya saat dikonfirmasi, Senin (30/9).
Kepala Seksi Ekbang Kelurahan Cengkareng Barat, Sri Hardiyaningsih menjelaskan penataan dimulai pengurukan untuk peninggian Jalan KFT Utama oleh petugas gabungan PPSU dan sektoral terkait seperti SDA, Bina Marga dan lainnya. Selain itu, penghijauan di taman dengan aneka jenis tanaman hias dari Sudis Tamhut Jakarta Barat.
Lebih lanjut, Sri mengatakan, peninggian jalan dilakukan karena kawasan tersebut kondisinya rendah sehingga saat hujan deras air dari saluran meluap ke jalan.“Setelah dilakukan perbaikan dan pemasangan u-ditch, pengerjaan dilanjutkan dengan pengaspalan,” tuturnya.
Ia mengungkapkan, sebelumnya kawasan tersebut kurang tertata dan sering terjadi genangan di jalan saat hujan deras.“Dengan perbaikan saluran menggunakan u-ditch dan penutupnya serta peninggian jalan diharapkan kawasan tersebut bebas dari genangan,” katanya.
Sri menambahkan, untuk memperindah lingkungan, dinding tembok di lokasi dimural dengan gambar pemandangan alam, penghijauan, pesan tidak pada narkoba, stop tawuran dan lainnya.“Agar kawasan yang telah ditata tetap indah rapi, seluruh pihak dan warga diharapkan turut peduli serta menjaga kebersihan lingkungan di lokasi tersebut,” pungkas Sri. (Aji)