Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi DKI Jakarta, Fery Farhati Ganis Anies Baswedan mengunjungi ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) Kelurahan Kembangan Utara Kecamatan Kembangan Jakarta Barat. Turut hadir, Wakil Ketua I TP PKK DKI, Nur Asia Uno, Wakil Ketua II TP PKK DKI, Rusmiati Saefullah beserta jajarannya dan sejumlah pejabat Pemprov DKI.
Kedatangan rombongan TP PKK DKI disambut Wali Kota Jakarta Barat HM Anas Efendi, sejumlah pejabat, ketua TP PKK Jakbar Supriyanti Anas dan jajarannya. "Saya sangat senang melihat banyak kegiatan di RPTRA Kembangan Utara. Suasananya ramai, banyak anak anak," ujar Ketua TP PKK DKI, Fery Farhati Anies.
Dikatakan, RPTRA dibangun sebagai sarana apreasiasi dan interaksi masyarakat. Ia meminta sarana prasarana yang ada di RPTRA benar-benar dimanfaatkan dan dijaga dengan baik. Selain itu, TP PKK DKI juga diminta selalu menjalin silaturrahmi serta mengembangkan 10 program PKK. "Kita ingin mengembangkan komunikasi yang baik agar mampu menjalin hubungan yang erat dan baik,†tutur Fery.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI, Dien Emmawati, menjelaskan RPTRA Kembangan Utara dibangun pada tahap pertama sekitar tahun 2015 oleh perusahaan CSR. Menurutnya, RPTRA ini memiliki ciri khas tersendiri. "RPTRA Kembangan Utara memiliki produk kuliner, yakni olahan makanan dari daun kelor,†ujarnya.
Ia berharap berbagai produk olahan khas di RPTRA ini bisa dikembangkan dan bersinergi dengan program OK OCE (One Kecamatan One Center for Entrepreneursip). "Selain produk kuliner, kami juga menjual paket pangan murah pada setiap RPTRA. Setiap bulan, kami menyediakan 1.000 paket untuk 77 RPTRA di Jakarta,†katanya.
Sementara itu, Wali Kota Jakarta Barat HM Anas Efendi, menyebutkan hingga kini di wilayahnya terdapat 46 RPTRA, termasuk 20 RPTRA yang baru diresmikan beberapa waktu lalu. Dikatakan, seluruh RPTRA yang berada di Jakarta Barat dikelola dan dirawat dengan baik. "Untuk 20 RPTRA yang baru sudah ada pengurus," ujarnya.
Kunjungan kerja Ketua TP PKK DKI diisi dengan peninjauan sejumlah stan produk olahan makanan dan minuman. Di sela sela kunjungan, rombongan menyempatkan diri senam maumere bersama kader PKK Kembangan Utara, melihat kerajinan tangan, penyuluhan narkoba dan ruang laktasi. Dari RPTRA Kembangan Utara, rombongan melanjutkan kunjungan selaturrahmi menemui pengurus TP PKK Jakbar, di kantor wali kota Jakarta Barat, Jalan Raya kembangan no 2. (why/aji)
20 Mei 2024