Puluhan Satpol PP Kecamatan Tambora menertibkan lapak pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang KH Moh Mansyur, Tambora, Jumat (15/6). Banyak lapak yang ditertibkan sengaja disembunyikan di gang-gang sempit.
Penertiban lapak pedagang kaki lima ini berlangsung di sepanjang Jalan KH Moh Mansyur, yang masuk dalam lima wilayah kelurahan yakni Tanah Sereal, Krendang, Jembatan Lima, Tambora dan Duri Utara. "Dari hasil penyisiran sejak pagi hingga siang, puluhan lapak pedagang diangkut satu truk," kata Ivand Sigiro, Kasatgaspol PP Kecamatan Tambora, Jumat (15/6).
Tak hanya lapak pedagang, petugas juga menyita puluhan barang dagangan milik pedagang kaki lima yang disembunyikan di gang-gang sempit di sepanjang Jl KH Moh Mansyur. "Ada 9 keranjang, 23 bangku, 5 ember, 7 terpal, 11 karpet plastik, 1 box eks, dan 1 kompor," ujarnya.
Camat Tambora, Djaharuddin pernah memberikan sosialisasi kepada para pedagang untuk tidak berjualan di sepanjang Jalan KH Mas Mansyur. Bila tidak dihiraukan, pihaknya akan menertibkan. Meski begitu, Camat Tambora terus berkordinasi dengan PD Pasar Jaya agar pedagang itu bisa direlokasi ke Pasar Mitra. "Mudah-mudahan setelah lebaran, relokasi PKL ke pasar Mitra dapat direalisasikan. Relokasi sebagai solusi penanganan PKL secara permanen yang telah kita sepakati bersama," tandasnya. (why/aji)