Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudis KPKP) Jakarta Barat kolaborasi bersama Yayasan Peduli Lingkungan Indonesia (YPLI) menggelar bakti sosial steril 200 ekor kucing jantan di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kembangan, Jalan Kembangan Raya, RT 03 RW 03, Kelurahan Kembangan Utara.
Kasudis KPKP Jakbar, Novy C palit mengatakan tujuan dari stelisasi kucing jantan untuk mencegah populasi kucing sedang vaksinasi untuk mencegah hewan penyakit rabies (HPR).
"Hari ini diberikan untuk steril kucing jantan secara gratis. Kegiatan ini jangan cuman sekali, karena banyak masyarakat Jakbar yang punya hewan belum steril karena salah satu pengendalian populasi dengan sterilisasi kucing untuk memberikan kebahagiaan pada kucing itu," katanya, usai membuka bakti sosial di BPP Kembangan, Sabtu (10/8).
Dikatakan Novy, salah satu cara untuk pengendalian populasi adalah dengan sterilisasi kucing jantan. Untuk hari pihak Sudis KPKP Jakbar bersama dengan YPLI menargetkan 200 ekor kucing jantan yang diseterilisasi.
"Kami membawa binaan yang bisa dipromosikan melalui banyak kegiatan, ini sinergi yang baik untuk mengendalikan populasi kucing," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Peduli Lingkungan Indonesia, Joshua Ricardo mengungkapkan kegiatan bakti sosial steril kucing jantan bekerjasama dengan Sudis KPKP Jakarta Barat mempunyai banyak manfaat bagi pecinta kucing.
"Kegiatan ini untuk menekan overpopulasi kucing liar yang suka dianggap hama oleh beberapa kalangan yang tidak suka kucing," pungkasnya. (Izu)