Suku Dinas Bina Marga (BM) Jakarta Barat memperbaiki trotoar sepanjang 30 meter di Jalan Outer Ring Road (JORR) dari arah Kamal menuju Cengkareng, tepatnya depan lahan Dana Pensiun BRI, RW 02 Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng.
Koordinator pengerjaan perbaikan trotoar, Yayan mengatakan perbaikan trotoar jalan wilayah tersebut yang lebarnya 120 sentimeter dilakukan pada dua titik dengan total sepanjang 30 meter.
Perbaikan trotoar yang melibatkan delapan personel Sudis Bina Marga Jakarta Barat telah dikerjakan sejak dua hari lalu.
"Perbaikan trotoar di lokasi tersebut dilakukan sepanjang 30 meter atas permintaan warga. Kemarin, Minggu (14/1) dilakukan sepanjang 21 meter. Hari ini sepanjang sembilan meter," ujarnya, Senin (15/1).
Yayan melanjutkan, perbaikan trotoar dilakukan mengingat batu conbloknya telah rusak, patah dan banyak yang copot. Kondisi itu membuat trotoar, selain tidak bagus, juga dapat membahayakan masyarakat yang melintas di trotoar tersebut.
"Selain memperbaiki trotoar, juga dibuat dua titik tali air baru agar saat hujan air di jalan dapat mengalir ke saluran. Dengan diperbaiki, selain jadi rapi juga aman dilintasi masyarakat," ucapnya.
Sementara itu, warga RT 08/02 Kelurahan Cengkareng Timur, Gunadi (31) menuturkan kondisi trotoar di kawasan tersebut sudah lama rusak hingga bergelombang dan kalau dibiarkan akan membahayakan masyarakat yang melintas.
"Keberadaan trotoar di jalan tersebut sering dilintasi masyarakat karena jalan yang ramai kendaraan. Dan saya berterima kasih pada petugas yang telah melakukan perbaikan," tambahnya. (why)