Puluhan warga yang didominasi ibu-ibu mendatangi bazar murah yang digelar di kantor Kelurahan Joglo, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (4/4). Mereka membeli aneka kebutuhan untuk persiapan hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah.
Di sela-sela peninjauan bazar murah, Camat Kembangan, Joko Suparno mengatakan kegiatan bazar murah yang diselenggarakan PD Pasar Jaya, menjual aneka bahan pangan murah, dan paket ramadan hemat.
Bahan pangan yang dijual diantaranya, minyak goreng, tepung, margarin, beras, gula, susu kental manis, dan sebagainya.
"Tadi yang saya liat warga antusias membeli kebutuhan pangan untuk persiapan lebaran, seperti tepung, margarin, gula, dan sirop," tuturnya.
Bazar murah yang digelar di halaman kantor Kelurahan Joglo berlangsung selama 1 hari. Kegiatan ini dimaksudkan untuk memastikan ketersediaan bahan pangan selama ramadan dan Idul Fitri.
"Ini buat ketersediaan kebutuhan pangan jelang hari raya Idul Fitri," ujar Joko.
Sementara, Sekretaris Kelurahan Joglo, Sri Bawoningsih mengatakan, bazar murah dibuka sejak pukul 08.00 hingga 12.00 WIB. Kegiatan yang diselenggarakan PD Pasar Jaya, ini menjual aneka kebutuhan pangan menjelang lebaran.
Bazar murah juga menyediakan paket ramadan hemat masing-masing dengan kisaran harga Rp 50 ribu hingga Rp 150 ribu.
Satu paket ramadan hemat berisi sejumlah komoditi, seperti paket 1 berisi 2,5 kg beras, saos tomat, teh celup, kecap manis, tepung terigu. Paket ini dijual Rp 50 ribu.
Sri menyebutkan, sejak kali pertama kegiatan ini dibuka, warga yang didominasi ibu rumah tangga membeli sejumlah kebutuhan pangan untuk persiapan lebaran, seperti beras, minyak, tepung terigu, gula, sirop, biskuit, mie instans, margarine, air meneral, minuman jely dan susu kental manis. (Why)