Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kota Administrasi Jakarta Barat yang berlangsung di Ruang Pola Kantor Wali kota Jakarta Barat, Selasa (21/3).
Menurut Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, musrenbang digelar dalam rangka mewujudkan target pembangunan Jakarta tahun 2023-2026, yang mendukung peran Jakarta sebagai center of growth Indonesia.
Perencanaan pembangunan di propinsi DKI Jakarta tahun 2024, lanjut Heru, membahas 6 isu, diantaranya penanganan banjir, dan kemacetan. Untuk penanganan kemacetan, Pemprov DKI Jakarta membutuhkan waktu untuk mencari solusi yang tepat.
"Saya meminta maaf kepada kapolres Jakarta Barat, karena sulitnya menangani. Sehingga perlu waktu untuk menanggulangi kemacetan. Salah satu pemecahan masalah saat ini dengan memprioritaskan kendaraan bus, LRT dan MRT," ujarnya.
Dikatakan Heru, isu pembahasan lainnya terkait antisipasi dampak ekonomi tahun 2024 yang melanda sejumlah negara. Heru menginginkan penguatan sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
"Artinya Suku Dinas PPKUKM Jakbar agar bisa membina dan mengembangkan para pelaku UMKM agar tetap berjalan dengan baik," tukas Heru.
Hal penting lain yang disampaikan Pj Gubernur DKI Jakarta adalah percepatan penurunan angka stunting di Jakarta, khususnya Jakarta Barat. Ini dilakukan agar permasalahan ini tidak menjadi momok untuk generasi penerus di Jakarta.
"Saya juga titip pesan kepada jajaran Pemkot Jakarta Barat terkait revitalisasi kawasan Kota Tua. Karena kita dituntut untuk terus merawat Kota Tua. Jakarta akan menjadi tuan rumah KTT ASEAN. Mau tidak mau ajang level menteri dan kepala negara itu akan mengunjungi kawasan Kota Tua," kata Heru.
Musrenbang tingkat Kota Jakarta Barat dihadiri oleh para pejabat di lingkungan Pemkot Jakarta Barat, mulai dari Wali kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko, Sekretaris Kota Jakarta Barat, Iin Mutmainah, para asisten, para camat dan lurah, pimpinan Forkopimda Jakbar, dewan kota, serta sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta daerah pemilihan (dapil) Jakarta Barat.
Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, membuka secara resmi kegiatan Musrenbang tingkat kota Jakarta Barat yang ditandai dengan pemukulan gong. (why)