Ajang Kreativitas Pemuda Jakarta Barat 2024 yang diselenggarakan Suku Dinas Pemuda dan Olahraga (Sudispora) Jakarta Barat disambut antusias para peserta.
Salah satu peserta, Teguh Egy (19), mahasiswa Fakultas Hukum salah satu perguruan tinggi, menyambut positif dan mengaku sangat kegiatan tersebut.
“Saya ikut lomba Stand Up Comedy, judulnya tuh ‘Hujan’,” ungkapnya, Minggu (2/6).
Menurut Teguh kegiatan tersebut sangat positif untuk menggali potensi.
“Bagus sih, karena ini mencari bakat-bakat dari pemuda yang memang mempunyai potensi. Saya apresiasi sekali dan saya juga antusias untuk mengikutinya. Harapannya bisa menjadi yang terbaik dan mendapat pengalaman yang berharga, serta bisa terus mengembangkan potensi,” ucap Teguh.
Hal senada diungkapkan peseta lainnya, Chika (20). Mahasiswi semester akhir ini bersama empat temannya mengikuti ajang tersebut untuk dua lomba.
“Saya dan teman-teman ikut lomba film pendek dan MTQ. Kegiatan ini keren, acaranya juga,” tuturnya.
Menurutnya, bakat dan kreatifitas anak muda zaman sekarang yang potensial sangat banyak dan belum tersalurkan sehingga ajang seperti ini bisa menjadi sarana atau wahana untuk menyalurkan kreatifitasnya.
“Bakat anak muda zaman sekarang ini kan sebenarnya tuh di luar sana banyak banget orang-orang yang punya bakat, anak muda terutama dari jenjang sekolah, pendidikan. Cuman banyak juga dari mereka yang susah buat menyalurkan,” ujar Chika.
Lebih lanjut dikatakan, kegiatan ini akan menambah keberanian mereka untuk tampil.
“Nah, dengan adanya ajang ini tuh bikin mereka jadi berani gitu buat nunjukin bakatnya, kreatifitasnya, kemampuannya. Keren sih, dan antusiasnya dari peserta pun sangat amat luar biasa. Benar-benar keren banget, mereka jadi semangat, yakin bisa buat maju, buat menang, jadi percaya dirinya tuh tumbuh,” katanya.
Chika juga berharap ajang ini bisa menambah semangat untuk membangun krratifitas.
“Harapannya setelah dari sini mereka jadi makin semangat lagi untuk membangun kreatifitas, nunjukin bakat mereka, diasah lagi. Kalau menang ya dipilah lagi menjadi lebih baik lagi. Tapi kalau kalah, ya emang belum waktunya aja, dan emang mereka harus lebih semangat lagi dari sekarang,” tandas Chika.
Untuk diketahui, Ajang Kreativitas Pemuda Jakarta Barat tahun 2024 diikuti sekitar 200 peserta dari delapan kecamatan se Jakarta Barat.
“Kegiatan ini bersifat festival perlombaan dengan empat lomba, yakni stand up comedy, tari kreasi Betawi, Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan film pendek,” sebut Kepala Seksi Kepemudaan Sudispora Jakbar, Yuni Trisnowati.
Peserta berasal dari berbagai kalangan pemuda pemudi dari unsur mahasiswa, organisasi kepemudaan dan lainnya. Rincian sebagai berikut, dari Kecamatan Cengkareng 35 orang, Kalideres 32, Tambora 23, Taman Sari 15, Gopet 19, Kembangan 26, Kebon Jeruk 28 dan Palmerah 21 orang.
“Peserta kegiatan dari pemuda pemudi se Jakarta Barat dengan total 200 peserta,” tutur Yuni. (Aji)