Terminal Antar Kota dan Propinsi (AKAP) Kalideres mulai diserbu para calon penumpang yang mudik ke kampung halamannya menjelang perayaan Natal dan Tahun baru 2019. Lonjakan penumpang diprediksi terjadi pada jumat (21/12) malam.
"Dari kemarin masih biasa saja. Diperkirakan nanti malam, karena hari Jumat terakhir kerja, sore atau malam (puncaknya)," ujar Revi Zulkarnaen, kepala Terminal AKAP Kalideres, yang ditemui wartawan, Jumat (21/12).
Menurutnya, sejak dibuka posko terpadu Natal dan Tahun Baru 2019, jumlah penumpang masih normal. Belum ada kenaikan jumlah penumpang yang cukup signifikan. Bila terjadi lonjakan penumpang, pihaknya siap menambah jumlah armada bus yang beroperasi sepanjang liburan Natal dan Tahun baru. Jumlah armada diperkirakan mencapai 150 bus. Artinya, ada penambahan armada sekitar 50 bus.
Revi menjelaskan, jumlah penumpang terbanyak masih didominasi daerah Jawa, seperti Jawa Tengah, Jawa Timur dan Jawa Barat. Sementara untuk jurusan daerah Sumatera masih terbilang normal.
Terminal AKAP Kalideres telah menyiapkan posko terpadu guna mengantisipasi terjadi lonjakan penumpang. Ada dua posko terpadu yang sudah dibuka tanggal 20 Desember hingga 2 Januari 2019. "Posko sudah dibuka kemarin, ada posko terpadu dari kepolisian, TNI, Dishub, Satpol PP dan Dinas Sosial. Kemudian ada posko kesehatan umum dan tes urine pengemudi," kata Revi.
Selain posko, Terminal AKAP Kalideres juga menyiapkan posko pengujian armada bus atau ramp check."Posko ramp check atau pengujian kendaraan bermotor. Nanti bergabung dengan pengujian kendaraan Dishub DKI sama BPTJ Kementerian Perhubungan. Ada ruang istirahat pengemudi, ruang tunggu penumpang kita tambah tenda," tambahnya. (why/aji)
20 Mei 2024