Semanan Sentra Flora Fauna Expo, Kalideres, dihebohkan replika ikan cupang. Berukuran sangat besar, sekitar 5x6 Meter. Uniknya, replika ikon kota Jakarta Barat, ini terbuat dari bahan dasar buah.
Keunikan replika ikan cupang inilah tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). "MURI kembali diundang dalam suatu karya luar biasa. Setelah sebelumnya replika pelaminan yang terbuat dari 40 ribu kuntum bunga mawar di Rawa Belong, kini replika ikan cupang yang terbuat dari bahan dasar buah," tutur perwakilan MURI.
Piagam penghargaan MURI atas terciptanya replika ikan cupang diberikan langsung kepada Wali Kota Jakarta Barat, H. Rustam Effendi. "Saya terima piagam penghargaan dari MURI. Selanjutnya, saya berikan ini (piagam) kepada Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta," tukas Rustam, saat menerima piagam penghargaan.
Berdasarkan informasi, replika ikan cupang ini dibuat dari bahan dasar buah. Ukurannya sekitar 5x6 meter. "Untuk membuat replika cupang ini membutuhkan sekitar 120 kg buah salak, 65 kg buah belimbing, 150 kg buah pisang, 50 kg buah klengkeng, dan apel 50 kg," ujar Wahyuni, Plt.Kepala Sudis KPKP Jakarta Barat. (why)
20 Mei 2024