Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Barat menggelar kegiatan dongeng dan cerita literasi secara virtual.Kegiatan ini dilakukan untuk menghibur anak-anak di masa pandemi COVID-19.
Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Barat, Ahmad Yani menjelaskan,pihaknya telah membuat program dongeng secara daring (online) dalam rangka menghibur anak-anak di masa pandemi Corona Virus Disease (COVID-19).
Dongeng dibuat secara live melalui media sosial instagram dan facebook.Kegiatan ini digelar bekerjasama dengan komunitas dongeng.
Selain dongeng live, Sudis Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Barat juga membuat program video dongeng yang disebar pada sekolah di Jakarta Barat.
"Yang satu ini sudah berjalan semenjak ada pemberlakukan PSBB di Jakarta.Kami berdayakan mobil perpustakaan keliling untuk menyebarkan video dongeng tersebut,"ujarnya.
Ia menyebutkan, kurang lebih 170 sekolah di Jakarta Barat yang dikirimi video dongeng melalui mobil perpustakaan keliling. "Setidaknya ini bisa membangkitkan imajinasi anak-anak,"tambahnya. (why)
20 Mei 2024