Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

Ketua TP PKK Jakbar Tinjau Pembinaan Produk Lokus UP2K di Kelurahan KBS

Kesejahteraan Masyarakat Jumat, 1 Desember 2023 - 14:2  342 Reporter : Izzudin Edited By Izzudin

Ketua TP PKK Jakbar, Lisniawati meninjau produk binaan UP2K di Kelurahan KBS, Kecamatan Palmerah

Kesejahteraan Masyarakat

Tim Penggerak Program Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Jakarta Barat melakukan  pembinaan lokus UP2K di aula Kantor Kelurahan Kota Bambu Selaran, Kecamatan Palmerah, Jumat (1/12). 

Ketua TP PKK Jakarta Barat, Lisniawati Uus mengatakan, sebelumnya tim UP2K tingkat kota Jakbar sudah melakukan kunjungan dengan memberikan arahan. Ternyata, dalam waktu dua minggu sudah melakukan perbaikan jadi cepat merespon dengan yang dilakukan  lakukannya. 

"Kami sudah minta sama pak Wakil Wali Kota Jakbar untuk Sudis pengampu untuk membantu temen-temen di wilayah karena mereka sudah punya produk, mulai dari label, halal dan produk itu untuk bisa diakui dan memiliki harga yang bersaing," ujarnya. 

Lisye mengatakan, campur tangan dari Sudis pengampu sudah ada perannya, pihaknya hanya memberikan masukan terkait label kadaluarsanya. Dengan kedatangannya akan lebih bagus lagi. 

"Mudah mudahan dengan kami datang bisa lagi produk yang dihasilkan menghasilkan tambahan perekonomian," harapnya.

Menurutnya, UP2K merupakan kelompok yang terdiri dari  perorangan dijadikan dalam satu grup. Hal ini dilakukan untuk mengangkat produk mereka untuk saling berbagi pengetahun untuk mengangkat penghasilannya. 

"Yang menjadi poin penting sudah ada Linktri dan IG untuk pemasarannya. Saya sudah follow dan sudah diikuti, dengan cara ini saya bisa memasarkan ke Jakbar dan wilayah lain," tandasnya.

Sementara itu, Wakil Camat Palmerah, Pangestu Aji mengatakan, Kelurahan Kota Bambu Selatan ini yang paling banyak mengikuti kegiatan lomba karena masyarakatnya kreatif. 

"Masyarakat di sini juga krearif, dimana inovasi UP2K menghasilkan produk  sendiri. Dengan packaging dan sudah melakukan kolektif pemasaran produk juga," tukasnya.

Lanjut Aji, dengan pemasaran melalui Linktri dan e order, omsetnya sudah lumayan untuk menambah penghasilan perekonomian. 

"Kami mohon supportnya terus, baik UMKM maupun KPKP  Palmerah. Apalagi yang kami butuhkan dan dikemas supaya hasilnya lebih baik untuk kota Jakarta Barat," tandasnya. 

Untuk informasi, setelah paparan dari Ketua TP PKK kelurahan Kota Bambu Selatan, Guno Sriyati, Ketua TP PKK Jakbar, Lisniawati Uus diampingi jajaranya meninjau produk yang dihasilkan binaan UP2K. Dilanjutkan meninjau ke kawasan Sentra Kreatif Budaya Betawi di Jalan Apus 1A, RT 2 RW 6 Kelurahan KBS. (Izzu)

 




BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS