Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Barat telah merekam sebanyak 49.905 KTP Elektronik (e-KTP) periode Januarin hingga Desember 2023
Kasudis Dukcapil Jakarta Barat, Gentina Arifin, mengungkapkan selain perekaman, selama periode tersebut juga dilakukan aktivasi Identitas Kependuduk Digital (IKD).
"Untuk tahun 2023 dari Januari hingga Desember telah direkam sebanyak 49.905 KTP Elektronik. Sebanyak 3.534 di antaranya perekaman untuk pelajar setingkat SLTA usia 16 dan 17 tahun di sekolah," sebutnya, Jumat (12/1).
Diungkapkan, untuk memudahkan masyarakat pihaknya melakukan jemput bola perekaman KTP dan IKD baik di lingkungan masyarakat di delapan kecamatan dengan unit mobil perekaman KTP keliling dan perekaman di 56 kantor kelurahan se Jakarta Barat.
Sementara untuk aktivasi IKD selama 2023 tercatat sebanyak 317.118. Dari jumlah itu 6.733 di antaranya aktivasi IKD pelajar di sekolah.
"Dengan perekaman dan aktivasi IKD, maka semakin banyak warga memiliki identitas kependudukan dan IKD untuk memudahkan masyarakat saat melakukan pengurusan setiap berkas yang diperlukan," ujarnya. (Aji)