Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kelurahan Keagungan Kecamatan Tamansari melakukan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungnan RW 10, Rabu (26/8).
Penyemprotan dilakukan petugas Gulkarmat sektor Kecamatan Tamansari dan PPSU. Kegiatan melibatkan aparat kelurahan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, anggota Satpol PP, FKDM dan ketua/pengurus RW-RT setempat.
Lurah Keagungan, Ian Imanuddin, menjelaskan sasaran disinfeksi antara lain permukiman warga, jalan lingkungan dan prasarana umum lainnya. Penyemprotan disinfektan sebagai upaya antisipasi dan pencegahan COVID-19. “Untuk sterilisasi penyebaran COVID-19 di wilayah, hari ini dilakukan penyemprotan di lingkungan RW 10,†katanya.
Selain penyemprotan, pihaknya juga melakukan sosialisasi dan kampanye gerakan 3M (memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak) kepada masyarakat di lingkungan permukiman warga RW 10.
“Kampanye dan imbauan 3M rutin kami lakukan di seluruh wilayah Keagungan, terutama di titik keramaian seperti jalan raya, pasar dan permukiman warga. Kami ingatkan agar selalu memakai masker,†imbuhnya. (Aji)
20 Mei 2024