Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi Rabu (14/2) dinihari, menyebabkan sejumlah TPS yang berada di lima wilayah kelurahan di Kecamatan Kembangan, tergenang. Meski begitu, proses pemungutan suara Pemilu 2024, tetap berlangsung aman dan lancar.
Camat Kembangan, Joko Suparno membenarkan bahwa ada sejumlah TPS di empat kelurahan yang tergenang. Itu disebabkan lantaran tingginya permukaan Kali Angke, Pesanggrahan, dan Gebyuran Tangerang. Sebagian TPS dipindahkan pada lokasi yang tidak tergenang.
Untuk wilayah Kelurahan Meruya Selatan, lanjut Joko Suparno, TPS yang tergenang dan dipindahkan adalah TPS 082, Komplek Meruya Indah RW 07 (direlokasi ke halaman rumah warga), TPS 088, Halaman Masjid Assaadah (Direlokasi ke halaman rumah LMK RW 07), TPS 104, Jalan H Juhri Komplek DPA (kondisi sudah surut), TPS 040, Jalan H Sodon RT 009/03 (Direlokasi ke rumah Ketua RT 009/03), TPS 042, Jalan H Sodon Ujung RT 009/03 (Direlokasi ke halaman Musholla Al Jihad).
Wilayah Kelurahan Srengseng, TPS 156 Komplek Intercon RW 12, sempat dipindahkan ke Sekretariat RW 12.
"Tapi kondisinya kini sudah surut," tuturnya.
Wilayah Kelurahan Kembangan Utara, terdapat empat TPS yang tergenang, meliputi TPS 77 . RT 11 RW 04, TPS 054. RT 06 RW 03, TPS 055. RT 06 RW 03 dan TPS 056 RT 07 RW 03.
Wilayah Kembangan Selatan, terdapat 7 TPS yang tergenang, yakni TPS 32 Jalan Kembang Kerep, Sekretariat RW 02, TPS 52 dan 53 Jalan Kembangan Baru, Komplek Keuangan, RW 03, TPS 61-63 Jalan Kembang Sakti di Komplek SPS dan TPS. 64 Jalan Kembang Harum Blok C.
"Kondisi terakhir, area yang tergenang itu sudah surut dan aman terkendali," ujar Joko.
Sementara itu untuk wilayah Kelurahan Joglo terdapat dua TPS yang tergenang yakni TPS 38 dan 39 yang berada di lingkungan RW 02 dan 06 Kelurahan Joglo.
"Kami bersama BPBD dan petugas gabungan lainnya melakukan evakuasi untuk mengantar warga menumpangi perahu ke TPS," tambahnya. (why)