Satgas Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Sudis Tamhut) Jakarta Barat melakukan penopingan atau pemangkasan belasan pohon di Jalan Kembang Kerep (Bangker), tepatnya sisi barat jembatan tol Jakarta-Merak, Kelurahan Kembangan Selatan Kecamatan Kembangan, Jumat (24/12).
“Ada sekitar 12 pohon jenis mahoni yang ditoping. Kita ada delapan orang di sini, petugas dari Sudin Tamhut Jakarta Barat. Penopingan untuk menghindari dahan sempal, daun pohon sudah mulai rimbun,” kata salah satu petugas, Purnadi, di lokasi.
Sementara itu Kasudis Tamhut Jakarta Barat Djauhar Arifien mengatakan pihaknya gencar melakukan penopingan untuk mengantisipasi pohon tumbang/sempal akibat cuaca ekstrem. Mengingat saat ini sering hujan deras disertai angin kencang. Seperti kemarin, Kamis (23/12), pohon yang tumbang atau sempal se Jakarta Barat mencapai 29 pohon,” sebutnya.
Lebih lanjut diungkapkan, periode Januari-23 Desember 2021, total pohon yang sudah ditoping sebanyak 9.715 pohon. Rinciannya, toping ringan 6.737, sedang 2.270 dan toping berat 708 pohon. “Itu data keseluruhan dari delapan kecamatan se Jakarta Barat,” katanya.
Sedang jumlah pohon yang tumbang selama periode tersebut mencapai 301 pohon. “Jadi, penopingan itu rutin kita lakukan, terutama terhadap pohon yang sudah rimbun. Tujuannya antisipasi sekaligus mencegah dahan sempal akibat hujan dan angina kencang,” pungkas Djauhar. (Aji)