Lingkungan RW 03 Kelurahan Kemanggisan Kecamatan Palmerah disemprot cairan disinfektan, Selasa (18/8).
Kegiatan untuk mencegah penyebaran Coronavirus Disease 19 (COVID-19) itu menyasar permukiman warga, jalan lingkungan dan prasarana umum lainnya. "Penyemprotan dilakukan oleh petugas Gulkarmat sektor Palmerah. Tujuannya sebagai upaya antisipasi dan sterilisasi penyebaran COVID-19,†jelas Lurah Kemanggisa, Firmansyah.
Diharapkan, setelah disemprot cairan disinfektan wilayah RW 03 dan sekitarnya bebas virus corona. Pada kesempatan tersebut pihaknya juga menyosialisasikan dan mengimbau masyarakat menerapkan protokol kesehatan COVID-19 di lingkungan masing masing.
“Imbauan 3M terus kami gencarkan di wilayah Kelurahan Kemanggisan. Warga kami diingatkan agar selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak. Bagi yang kedapatan tidak memakai masker akan ditindak dengan sanksi kerja sosial dan denda administrasi,†tandasnya.
Sementara itu, pihaknya juga menggelar operasi tertib masker di Jalan Kemanggisan Utama Raya, depan Pasar Slipi RW 02. Sasaran operasi adalah pedagang, pengelola pasar, pengunjung dan pengendara. “Hasilnya ada lima pelanggar yang tidak pakai masker. Mereka kena sanksi denda,†ungkapnya. (Aji)
20 Mei 2024