Sebanyak 20 kader jumantik menjalani tugas melakukan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di 3 lingkungan RT yakni RT 7, 8 dan 9 RW 12 Kelurahan Rawa Buaya, Jumat (2/2).
Kepala Seksi Kesra Kelurahan Rawa Buaya, Wiwik Irmayanti mengatakan, kegiatan PSN rutin dilaksanakan setiap Jumat di wilayah Kelurahan Rawa Buaya. Kegiatan ini melibatkan puluhan petugas diantaranya kader Jumantik, dasa wisma, PKK, petugas puskesmas, Satpol PP, serta pengurus RT dan RW setempat.
Kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dilakukan dengan cara memeriksa jentik-jentik nyamuk yang menjadi penyebab demam berdarah. Puluhan petugas, terutama kader jumantik menjalani tugas dari rumah ke rumah (door to door).
"Pemeriksaan difokuskan pada tempat-tempat penampungan air, seperti bak mandi ember, tempat minum buruh, dispenser dan sebagainya," ujar Wiwik.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, kader jumantik masih menemukan sejumlah tempat yang ada jentik-jentik nyamuk.
"Dari 141 rumah yang diperiksa, 10 rumah diantaranya masih ditemukan jentik-jentik nyamuk dengan prosentase Angka Bebas Jentik (ABJ) 93%. Kebanyakan pada wadah vas bunga pada halaman rumah," ujarnya.
Menindaklanjuti temuan jentik tersebut, lanjut Wiwik, kader jumantik membuang air pada tempat penampungan tersebut. Petugas pun menempeli stiker PSN pada rumah warga yang kedapatan jentik nyamuk," tambahnya.
Sementara itu, Lurah Rawa Buaya, Junaidi mengatakan pemeriksaan jentik nyamuk oleh kader jumantik merupakan kegiatan rutin setiap jumat.
Karena saat ini musim hujan, dirinya menginstruksikan kepada seluruh kader jumanti agar lebih serung melakukan pemeriksaan pada tempat-tempat penampungan air.
"Terutama warga yang memiliki tugas sebagai jumantik mandiri," jelasnya. (why)