Sebanyak 40 petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) Kelurahan Krendang Kecamatan Tambora Jakarta Barat mengikuti sosialisasi dan pelatihan penanggulangan kebakaran, Senin (3/10).
Kegiatan bertujuan untuk menekan terjadinya kebakaran serta meningkatkan respons time jika terjadi kebakaran di wilayah Kelurahan Krendang. Selain itu untuk membekali petugas PPSU dalam penanggulangan musibah kebakaran di wilayah.
"Sebagai salah satu petugas yang ruang lingkup kerjanya selalu di masyarakat, PPSU penting dibekali pengetahuan dan kemampuan menanggulangi kebakaran," ujar Kasi Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakbar, Setyasih, Senin (3/10). Diharapkan, nantinya petugas PPSU yang telah memiliki pengetahuan dan kemampuan menanggulangi kebakaran.
Selain itu, bisa membantu petugas Sudin PKP Jakarta Barat dalam rangka penanganan dini saat terjadi kebakaran di wilayah sehingga angka kasus kebakaran dapat ditekan. "Mereka juga diharapkan turut membantu sosialisasi kepada masyarakat dalam upaya mengatasi kebakaran dini. sekaligus membantu petugas Sudin PKP mengevakuasi warga saat terjadi kebakaran,” jelasnya. (why/aji)
20 Mei 2024