Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono membuka Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat Provinsi DKI tahun 2016, di halaman kantor wali kota Jakarta Barat, Jalan Raya Kembangan no 2, Rabu (14/12) petang.
Hadir Asisten Pemerintahan DKI Bambang Sugiyono, Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) DKI H Fatahillah, Wali Kota Jakarta Barat HM Anas Efendi dan jajarannya, sejumlah pejabat Pemprov DKI, para wali kota atau perwakilan lima wilayah kota dan Kepulauan Seribu. Jakarta Barat tahun ini sebagai tuan rumah STQ tingkat DKI.
Selaku katua pelaksana STQ tingkat DKI 2016, Askesra DKI H Fatahillah menjelaskan, selain untuk meningkatkan ketaqwaan, pemahaman dan pengamalan nilai nilai yang terkandung dalam Al Quran, mempererat ukhuwah Islamiyah serta syiar Islam, penyelenggaraan STQ bertujuan mencari bibit bibit terbaik qori-qoriah (pembaca), tahfiz (penghafal) dan mufasir (penafsir) Al Quran di DKI.
Lebih lanjut disebutkan, STQ tingkat DKI 2016 diikuti sekitar 103 peserta dari lima kota dan Kepulauan Seribu. Kegiatan berlangsung mulai 14 hingga 17 Desember 2016. Adapun cabang yang akan diikuti peserta adalah, Tilawah Quran golongan anak-anak putra-putri, dan dewasa putra-putri, Hifz (hafalan) golongan 1 juz dan tilawah, golongan 5 juz dan tilawah, golongan 10, 20, 30 juz, dan tafsir golongan Bahasa Arab putra dan putri.
Sementara Plt Gubernur DKI Sumarsono pada sambutannya mengapresiasi dan mendukung penuh penyelenggaraan STQ. Menurutnya, selain meningkatkan gemar membaca Al Quran, STQ juga untuk belajar menghayati dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Al Quran dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat.
Ia pun mengimbau kepada para peserta untuk mempersiapkan diri dan menjaga kesehatan selama mengikuti STQ. Sedang dewan hakim diminta melaksanakan tugas sebaik-baiknya, profesional, obyektif dan penuh tanggung jawab. Diharapkan, nantinya akan terpilih para pembaca, penghafal dan penafsir Al Quran terbaik di DKI. “Saya yakin peserta bisa meraih prestasi sebagai yang terbaik untuk mewakili Provinsi DKI Jakarta pada STQ tingkat nasional,” ujar Plt.
Sebelumnya, Wali Kota Jakarta Barat HM Anas Efendi menyatakan bersyukur dan bahagia atas dipilihnya Jakarta Barat sebagai tuan rumah STQ tingkat DKI. “Atas nama Pemkot dan warga Jakarta Barat, saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan Jakarta Barat jadi tuan rumah STQ tingkat DKI 2016. Kami akan berupaya maksimal dan sebaik-baiknya agar STQ berjalan lancar dan sukses,” ujarnya. (why/aji)