Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah melakukan kunjungan kerja (kunker) ke kantor wali kota Jakarta Barat. Rombongan diterima Sekretaris Kota (Seko) Jakarta Barat, Eldi Andi, di ruang pola kantor wali kota, Sabtu (16/9) siang.
Kedatangan tersebut sebagai bentuk kunjungan balasan MUI Jakarta Barat ke Kota Palangkaraya. Seko mengapresiasi kunjungan MUI Kota Palangkaraya di wilayah Jakarta Barat. Ia berharap kunjungan bisa dijadikan ajang tukar pikiran dan pengetahuan tentang agama serta sebagai garda terdepan untuk bersinergi dengan pemerintah membangun bangsa dan negara.
Sebelumnya, Ketua MUI Kota Palangkaraya, KH Zainal Arifin mengucapkan terima kasih atas sambutan Pemkot Jakarta Barat. "Kami sangat bersyukur. Karena disambut bak presiden, meski cuma sehari. Pantas saja, banyak orang yang ingin menjadi presiden. Dijemput dengan pengawalan. Tanpa kemacetan," ujarnya.
Selain terima kasih, pihaknya juga prihatin dan menyoroti nasib umat muslim Rohinya. "Saya merasa teriris hati melihat saudara-saudara kita muslim Rohinya yang ditindas. Kami MUI mengusulkan kepada pemerintah agar melakukan tindakan nyata. Bila perlu memberikan pulau di Kalimantan sebagai tempat mereka tinggal," ujarnya. Hadir ketua MUI Jakbar, KH Munahar Muchtar. (why/aji)
20 Mei 2024