Tim satgas PPKM kelurahan Angke menyiapkan dapur umum terkait pemberlakuan mikro lockdwon di lingkungan rumah susun Tambora, RT 11/11, Kelurahan Angke, Rabu (30/6).
Dapur umum disiapkan untuk warga yang menjalani isolasi mandiri akibat terpapar virus corona. "Kami mendirikan dapur umum untuk warga yang menjalani isolasi mandiri," tutur Lurah Angke, Teddy Martadilla.
Selain dapur umum, tim satgas PPKM Kelurahan Angke bekerjasama dengan tim puskesmas juga melakukan tracing dengan melakukan kegiatan swab antigen untuk penghuni rusun Angke.
Upaya lain pada pemberlakuan mikro lockdown adalah melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan serta melaksanakan kegiatan operasi tertib masker. "Semua ini kami lakukan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di lingkungan rumah susun," jelasnya.
Sekadar diketahui, pemberlakuan mikro lockdown terjadi menyusul adanya kasus positif covid yang menimpa 22 penghuni rumah susun RT 11/11, kelurahan Angke. Mereka menjalani isolasi mandiri.
"Mikro lockdown sudah memasuki hari kedua dengan kasus positif covid-19 berjumlah 22 orang yang menempati 3 rumah di lingkungan RT 11/11. Malam ini, saya bersama seketaris kelurahan dan kasie kesra stanby di lokasi," tambahnya. (why)
20 Mei 2024