Koramil 06 Kalideres menyerahkan Bantuan Langsung Tunai Pangan minyak goreng untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW), Kamis (19/5). Penyerahan bantuan diberikan langsung di markas Koramil 06 Kalideres.
Danramil 06 Kalideres, Kapten Arh Yahya mengatakan, bantuan langsung tunai pangan minyak goreng untuk pedagang kaki lima dan warung diberikan dalam rangka membangkitkan perekonomian masyarakat, terutama para pedagang kaki lima yang sebelumnya sempat terdampak selama pandemi.
Progam BTPKLW diberikan dalam bentuk pemberian uang tunai Rp 300 ribu. Uang itu sebagai pengganti untuk membeli minyak goreng.
"Total bantuan yang diberikan sebanyak 1400 orang. Mereka mendapatkan bantuan uang Rp 100 ribu/bulan yang diberikan sekaligus untuk tiga bulan. Ini sudah hari ketiga pemberian bantuan," ujarnya.
Melalui bantuan ini, ia berharap bantuan ini akan mampu menjaga daya beli dan mengurangi beban masyarakat, terutama terkait dengan kebutuhan pangan sehari-hari khususnya kebutuhan minyak goreng. (why)