Sebanyak 30 guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti pelatihan kesenian terpadu, Senin (7/10).
Kegiatan digelar selama sepuluh hari, di gedung Pusat Pelatihan Seni Budaya (PPSB) Satuan Pelayanan Latihan Kesenian Jakarta Barat, Jalan Rama Raya no 1, Kelurahan Rawa Buaya. Peserta pelatihan diberikan materi dari narasumber/instruktur, budayawan, praktisi berpengalaman dan kalangan akademisi.
Selama mengikuti pelatihan, para guru ini akan mendapatkan berbagai materi kesenian. Nantinya, apa yang mereka dapatkan selama ikut pelatihan akan diajarkan kepada siswa siswinya di sekolah masing masing," ujar Kepala Satuan Pelayanan Latihan Kesenian Jakbar, Mohammad Fairza Maulana.
Lebih lanjut dijelaskan, pelatihan dimaksudkan untukmeningkatkan kualitas pengetahuan dan keterampilan para guru SMP dan SMA dalam bidang seni. Selain itu, agar para guru mempunyai kompetensi di bidang seni, khususnya seni terpadu.
Sedang tujuannya, agar para guru memiliki bekal dalam memberikan proses pembelajaran kesenian kepada anak didiknya. Sehingga, generasi muda khususnya para siswa mampu mengembangkan minat dan bakat melalui pembelajaran seni budaya di sekolah.
Ia menambahkan, pada hari ke 10 atau saat penutupan pelatihan, peserta akan menampilkan keahliannya. “Para guru yang telah mendapatkan pelatihan akan menampilkan karyanya pada saat penutupan," pungkasnya. (Aji)
20 Mei 2024