Memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI, aparatur Kecamatan Grogol Petamburan bersinergi dengan Universitas Tarumanegara, membuat mural di kolong Tol Grogol, Jakarta Barat, Sabtu (12/8).
Mural dibuat pada dua pilar beton tol berisi visual tokoh proklamator kemerdekaan Republik Indonesia, Soekarno-Hatta.
Camat Grogol Petamburan, Agus Sulaeman mengatakan, bahwa titik pembuatan mural di wilayah Kecamatan Grogol Petamburan, berada di kolong tol Grogol, Jakarta Barat. Mural dibuat dengan memanfaatkan dua pilar beton jalan tol berukuran sekitar panjang 6 meter, lebar 3 meter dan tinggi 4,5 meter.
Dijelaskan, pembuatan mural mulai dilaksanakan pada hari Sabtu, dan ditargetkan selesai dalam kurun waktu tiga hari.
"Kami bersinergi dengan Universitas Tarumanegara untuk pembuatan mural tersebut. Karena sudah mendekati HUT kemerdekaan RI, kami targetkan selesai tiga hari ke depan," tuturnya.
Ditambahkan, mural yang dibuat pada dua pilar beton tol itu berisi tokoh Proklamator, Soekarno-Hatta. Satu pilar visual Soekarno, dan satu pilar lagi visual Hatta.
"Sebelum melukis mural, dibersihkan dulu dinding dari debu dan kotoran. Kemudian dicat dasar dinding dengan warga merah. Setelah itu pengerjaan visual tokoh proklamator. Kami targetkan selesai dalam waktu tiga hari," tambahnya.(why)