Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

Kader PKK Tangki Ajak Warga Kembangkan Budidaya Hidroponik

Kesejahteraan Masyarakat Jumat, 29 Maret 2024 - 17:42  102 Reporter : Wahyu CP Edited By Izzudin

Kader PKK Kelurahan Tangki bersama Babinsa dan ASN panen pokcoy di halaman kantor Lurah setempat

Kesejahteraan Masyarakat

Kader PKK bersama aparatur sipil negara Kelurahan Tangki, panen sayuran pokcoy, di area kantor kelurahan, Panen pokcoy menghasilkan sebanyak 5 kg.

Plt Lurah Tangki, Sri Pujiastuti mengatakan, panen sayuran  pokcoy pada media tanam hidroponik dilakukan kerja (pokja) 3 PKK Kelurahan Taman Sari. Mereka panen sayur di area belakang kantor Kelurahan Tangki, Kecamatan Taman Sari. 

Sri melanjutkan, panen pokcoy rutin dilakukan setiap bulan. Rata-rata setiap panen menghasil 5-9 kg sayur pokcoy.

"Panen sayur melibatkan Satpel KPKP Kecamatan Taman Sari, Satpol PP, Babinsa, dan PKK Kecamataan Taman Sari," tuturnya.  

Dijelaskan, hasil panen sayur pokcoy dibagi-bagikan kepada kader PKK, Babinsa dan PPSU Kelurahan Tangki. Usai masa panen, kader PKK kembali melakukan penyemaian sayur pokcoy. 

Diketahui, budidaya tanaman dengan teknik hidroponik terbilang sangat mudah. Teknik menanam yang satu ini tidak memerlukan area lahan luas, cukup di sekitar rumah. Namun yang perlu diperhatikan dalam budidaya dengan hidroponik adalah cahaya, oksigen, ketersediaan air dan nutrisi. 

“Kami akan terus upayakan penanaman sayur mayur dengan sistem hidroponik. Hasilnya selain dapat dinikmati juga bisa dijual untuk menambah perekonomian pengelolanya,” tambahnya. (why)




BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS