Dalam rangka menyemarakan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, warga Kelurahan Taman Sari mengadakan tasyakuran kemerdekaan 17 Agustus yang berlangsung di halaman Kantor Kelurahan Taman Sari, Jumat (16/8) malam.
Lurah Taman Sari, Abdul Malik Raharusun mengatakan bahwa tasyakuran kemerdekaan, 17 Agustus, digelar sebagai bentuk rasa syukur masyarakat kepada Allah SWT yang telah memberikan anugerah berupa kemerdakaan kepada bangsa dan negara. Kegiatan ini juga mendoakan para pahlawan yang telah berjasa memperjuangkan kemerdekaan Negara Republik Indonesia dalam perlawanan mengusir penjajahan.
"Saya mengapresiasi kegiatan hasil kolaborasi kerja elemen masyarakat di wilayah Kelurahan Taman Sari yang ikut dalam menyemarakkan HUT Kemerdekaan. Malam ini tasyakuran untuk mendoakan para pahlawan yang telah berjasa memperjuangan kemerdekaan bangsa dari penjajah," ujarnya.
Ia berharap, kegiatan ini dapat menumbuhkan sifat kegotong-royongan di lingkungan masyarakat Kelurahan Taman Sari dalam kehidupan sehari-hari.
Tasyakuran yang dihadiri elemen masyarakat mulai dari RT, RW, LMK, FKDM, tokoh agama dan tokoh masyarakat diisi dengan berdoa serta makan nasi kebuli bersama. Setiap RW membawa dua nampan nasi kebuli.
"Setelah tasyakuran, kita makan nasi kebuli bersama. Setiap RW bawa dua nasi kebuli, di wilayah Kelurahan Taman Sari terdapat 8 RW. Jadi ada 16 nampan nasi kebuli yang dimakan bersama-sama," tambahnya. (why)