Wali Kota Jakarta Barat, HM Anas Efendi memberikan penghargaan kepada Defondha Putra Ramadhana, siswa SMA 78 Kemanggisan, yang meraih nilai UNBK terbaik tingkat DKI Jakarta, Senin (21/5) pagi.
"Kami turut senang dan bangga melihat pencapaian prestasi siswa SMA 78 di tingkat DKI Jakarta. Beliau pantas mendapatkan penghargaan," ujarnya saat memberikan sambutan pada peringatan hari kebangkitan nasional di halaman kantor Walikota Jakarta Barat, Senin ( 21/5) pagi.
Menurutnya, pencapaian prestasi ini bisa menjadi motivasi kepada tenaga pendidik untuk terus memberikan pembinaan dan pembelajaraan yang baik dan benar di sekolahnya.
Kepala Suku Dinas Pendidikan 2 Jakarta Barat, Uripasih mengatakan, siswa SMA/SMK di bawah naungan Sudin Pendidikan 2 yang memperoleh angka sempurna pada UNBK thun 2018 meningkat.
Peningkatan siswa yang memperoleh nilai 100 sekitar 50 persen bila dibandingkan tahun sebelumnya. "Selain defondha, ada banyak siswa di sejumlah SMA/SMK yang memperoleh nilai 100," ujarnya.
Pencapaian ini, selain sistem pembelajaran, juga adanya pernyataan Walikota Jakarta Barat yang akan memberikan penghargaan bagi siswa yang mendapatkan nilai sempurna atau 100. Ini yang membuat para tenaga pendidik termotivasi untuk memberikan bimbingan dan pembelajaran para siswa.
"Ketika itu walikota pernah bilang akan memberikan penghargaan siswa yang mendapat nilai 100. Ini yang menjadi motivasi bagi guru untuk memberikan motivasi dan pembelajaran muridnya," tutur Uripasih.
Di tempat yang sama, Kepala SMA 78, Rita Hastuti mengatakan, Defonda Putra Ramadhana meraih peringkat 1 DKI Jakarta pada peminatan bidang IPA dengan nilai rata-rata 95,6 dan nilai fisika 100.
Selain meraih peringkat 1 DKI Jakarta, puluhan siswa SMA 78 Kemanggisan juga diterima di perguruan tinggi negeri dan mendapat beasiswa studi ke sejumlah negara.
"Secara umum tahun ini, siswa kami yang berhasil masuk perguruan tinggi negeri berjumlah 94 orang. Paling banyak UI 67 siswa, ITB 18 dan sisanya di IPB, ITS dan UNJ. 15 siswa lainnya mendapat beasiswa studi di sejumlah negara, paling banyak Jepang, Inggris dan Malaysia," jelasnya.
Keberhasilan para siswa melanjutkan studi keperguruan tinggi negeri ini tak terlepas dari sistem pembelajaran di SMA 78. Salah satunya, kompetisi berbagai program pembelajaran dan bimbingan karir.
"Yang jelas belajar serius mengikuti program yang sudah kami canangkan. Mereka kita buatkan kompetisi antar siswa dari berbagai program, termasuk bimbingan karir setelah mereka selesai mengikuti studi dari SMA 78," jelasnya. (why/aji)
20 Mei 2024