Wali Kota Jakarta Barat, HM Anas Efendi memimpin upacara peringatan
hari Ibu ke-89 di halaman kantor Walikota Jakarta Barat, Kamis (22/12) pagi.
Upacara diisi dengan pembagian piala dan penghargaan penerima sekolah adiwiyata
mandiri dan nasional.
Membaca sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak, Yohana Yembise mengatakan, peringatan hari Ibu setiap tahunnya diselenggarakan untuk
mengenang dan menghargai perjuangan kaum perempuan Indonesia, yang telah
berjuang bersama kaum laki-laki dalam merebut kemerdekaan dan berjuang untuk
meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Peringatan hari Ibu juga menunjukkan bahwa perjuangan kaum
perempuan Indonesia, telah menempuh proses yang sangat panjang dalam mewujudkan
persamaan peran dan kedudukannya dengan kaum laki-laki, mengingat keduanya
merupakan sumber daya manusia dan potensi yang turut menentukan keberhasilan
pembangunan.
Saat ini perempuan dan laki-laki memiliki peran dan
kedudukan yang setara di dalam mencapai tujuan negara serta di dalam memperjuangkan
kesejahteraan di semua bidang pembangunan seperti bidang pendidikan, ekonomi,
sosial, politik dan hukum. Perempuan
memiliki akses serta peluang yang sama, sebagai sumber daya pembangunan
sebagaimana target yang harus dicapai dalam tujuan pembangunan nasional jangka
menengah dan jangka panjang maupun tujuan-tujuan pembangunan berkelanjutan
sampai tahun 2030.
Peringatan Hari Ibu yang berlangsung di halaman kantor
Walikota Jakarta Barat, diisi dengan pemberian piala dan penghargaan penerima
sekolah adiwiyata mandiri dan sekolah adiwiyata tingkat nasional.
Penerima piala sekolah adiwiyata mandiri diraih oleh SDN
Kebon Jeruk 11 dan SDN Wijayakusuma 02 Grogol Petamburan. Sementara penerima
sekolah adiwiyata tingkat nasional diraih SDN Pegadungan 11 Kalideres, SDN
Kelapa Dua 06 Kebonjeruk, SMPN 207 Kembangan dan SMPN 82 Grogol Petamburan. (why/aji)
20 Mei 2024