Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko memimpin kerja bakti massal di lingkungan Kampung Bulak Teko, RT 01/11 Kelurahan Kalideres Kecamatan Kalideres, Sabtu (25/6) pagi.
Kegiatan dalam rngka Pekan Gerakan Jakarta Sadar Sampah (PGJSS) yang berlangsung 20-25 juni 2022 tingkat kota Jakarta Barat terszebut diawali apel yang dipimpin Asekbang Jakbar Imron Sjahrin. Peserta apel sekitar 150 personel gabungan Sudis Lingkungan Hidup (LH), Sumber Daya Air (SDA), Satpol PP, Gulkarmat, PPSU, instansi terkait, ketua RT/RW, kader dan warga setempat serta unsur lainnya.
Hadir di lokasi, Kasudis LH Jakbar Slamet Riyadi, Kasudis SDA Purwanti Suryandari, Kabag PLH Ziki Zulkarnain, sejumlah kasuds dan aparat setempat. Selain turun langsung membersihkan tumpukan pasir, krikil dan rumput di pinggir jalan, Wali Kota Yani juga meninjau ingkungan permukiman warga serta bank sampah Soka Merah sambil bertegur sapa dengan masyarakat dan berbincang dengan pengurus/pengelola bank sampah.
Yani menegaskan, Pemkot Jakarta Barat akan terus berupaya optimal agar aksi-aksi seperti ini dapat terus berlanjut. “Kegiatan monitoring dan evaluasi serta pembinaan secara masif akan terus dilakukan demi terwujudnya pengelolaan sampah yang baik di tingkat RW,” tandasnya.
Sementara itu, pelaksanaan PGJSS di Jakarta Barat berlangsung lancar di 265 RW. Dalam tiga hari, masyarakat sudah dapat memilah sampah sebanyak 17,5 ton untuk sampah daur ulang, 2 ton sampah B3, dan 4,5 ton sampah mudah terurai.
Diharapkan kegiatan pemilahan sampah sesuai jenisnya dapat terus berlangsung dan dapat mengaktifasi BPS (Bidang Pengelolaan Sampah) RW di RW-RW lain sehingga seluruh RW di wilayah Jakarta Barat dapat terlibat dalam upaya pengelolaan sampah. (Aji)