Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto mengunjungi lokasi dan warga korban kebakaran di RT 01/14 Kelurahan Cengkareng Timur dan RW 07, 16 dan 19 Kelurahan Kapuk Kecamatan Cengkareng, Senin (14/12) pagi.
Kunjungan Uus bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Barat untuk memastikan kebutuhan dasar dan kesehatan warga korban kebakaran terpenuhi dengan baik. Selain melihat lokasi kebakaran, ia juga menyambangi korban kebakaran di tenda penampungan.
“Kami pastikan warga korban kebakaran terpenuhi kebutuhan mendasarnya, seperti makanan, minuman, tempat tidur dan lain sebagainya. Kita siapkan, warga sementara kita arahkan untuk tinggal di posko penampungan,†jelas Uus. “Pemkot Jakarta Barat siap membantu dan memfasilitasi warga korban kebakaran.â€
Ia juga mengimbau camat dan lurah untuk mengingatkan warga korban kebakaran agar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19. Sekitar 300 pcs masker telah disiapkan untuk korban. Di sekitar lokasi kebakaran juga sudah ada enam tenda pengungsian dari unit-unit terkait. Pada kesempatan tersebut secara simbolis Uus juga memberikan berbagai bantuan untuk korban kebakaran. Bantuan logistik dan kebutuhan dasar dari Sudis Sosial Jakbar dan unit lainnya yang sudah didistribusikan antara lain 10 dus mi instan, 10 dus biskuit, 25 lembar matras, dua dus popok bayi, 20 pcs sarung, dua dus pembalut wanita, 30 pcs selimut, 50 pcs handuk, 20 pcs perlak bayi, tiga unit tenda dan makanan siap saji untuk 470 jiwa.
Musibah kebakaran menghanguskan sekitar 150 bangunan rumah petak di permukiman padat penduduk RT 01/14 Cengkareng Timur dan RW 07, 16 dan 19 Kapuk, Senin (14/12) pukul 05.00. Untuk memadamkan api dikerahkan sebanyak 19 unit armada damkar. Jumlah kepala keluarga (KK) yang terdampak kebakaran dari dua wilayah tersebut masing masing sekitar 60 KK atau mencapai 470 jiwa. (Aji)
20 Mei 2024