Wali Kota Jakarta Barat HM Anas Efendi melakukan pencanangan kampung KB Kelurahan Kemanggisan Kecamatan Palmerah, di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) Manggis, Kamis (23/3) pagi.
Wali Kota mengatakan, nantinya setiap kelurahan di Jakarta Barat akan memiliki kampung KB. "Pencanangan kampung KB terus dilakukan. Saat ini kampung KB di DKI Jakarta sebanyak 65 titik. Untuk wilayah Jakarta Barat, jumlahnya 10 kampung KB. Nantinya setiap wilayah kelurahan ada kampung KB," jelasnya.
Lebih lanjut dikatakan, selain menekan laju pertumbuhan penduduk di DKI, kampung KB juga dimaksudkan meringankan beban hidup masyarakat. Ia pun menginginkan setiap wilayah kelurahan di Jakarta Barat memiliki kampung KB serta menyosialisasikan program KB kepada pada masyarakat. Sesuai pesan Presiden, Anas meminta masyarakat mengikuti program KB.
"Cukup dua anak saja, laki dan perempuan sama saja. Sekarang bukan jamannya, banyak anak banyak rezeki. Kalau itu dilakukan, tentu selain beban hidup, juga harus memiliki rumah yang besar. Kalau cuma dua anak, tak terlalu banyak biaya dan hidup sejahtera," katanya.
Sementara itu Kepala Sudin Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Jakbar, Endang Widaningsih, menambahkan pihaknya akan terus menyosialisasikan program KB kepada masyarakat. Selain di RPTRA, sosialisasi juga dilakukan menggunakan mobil KB keliling. (why/aji)
20 Mei 2024