Wakil Wali Kota Jakarta Barat Zen meminta para lurah membantu petugas Pencacah Lapangan (PCL) dalam melakukan proses input pemutakhiran mandiri data terpadu program penanganan fakir miskin serta verifikasi rumah tangga kurang mampu penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP). Data ini diperlukan dalam penerimaan bantuan sosial.
"Target hingga pertengahan November 2018, proses pendataan di lapangan telah rampung," ujarnya saat memimpin rapat pimpinan wilayah kota di ruang pola kantor wali kota, Selasa (6/11) pagi.
Menurutnya, lurah selaku estate manager terus mengontrol proses pendataan dan menginstruksikan para RT dan RW di wilayah untuk turut membantunya. Ini dilakukan agar data yang diperoleh tepat dan akurat.
Di tempat yang sama, Kesudis sosiapala Sudis Sosial Jakarta Barat, Surya menjelaskan, progres verifikasi rumah tangga kurang mampu penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP) di 56 kelurahan mencapai 38,7 persen.
Sementara pendataan di dua kelurahan di Jakarta Barat yakni Maphar dan Mangga Besar telah rampung 100 persen. "Sedangkan dua kelurahan yakni Kapuk dan Cengkareng baru sekitar 5 dan 8,5 persen menyelesaikan proses pendataan penerima bantuan sosial ini," tambahnya. (why/aji)
20 Mei 2024