Apel tiga pilar Kecamatan Palmerah digelar di halaman
Mapolsek Palmerah, Jakarta Barat, Sabtu (23/3) pagi. Apel dilakukan untuk
persiapan keamanan menjelang Pemilu 2019.
Apel tiga pilar dipimpin langsung oleh Kapolsek Palmerah,
Kompol Ade Rosa. Kegiatan ini diikuti sekitar 150 petugas gabungan. “Kami ucapkan
terimakasih atas kehadirannya pada apel tiga pilar dan ormas dalam rangka
pengamanan operasi mantap brata jaya 2019,†tutur Kompol Ade Rosa, pada
sambutannya.
Menurutnya, apel digelar dalam rangka persiapan keamanan
menyongsong Pemilu 2019. Pesta demokrasi ini tinggal menyisakan waktu 25 hari
lagi. Sehingga keamanan jelang pemilu perlu ditingkatkan.
Sementara Danramil 03/GP, Kapten Inf Jefriansen Sipayung,
mengucapkan rasa syukur atas digelarnya apel tiga pilar menjelang Pemilu 2019.
Karena ini menjadi tugas aparat bersama elemen masyarakat untuk menjaga kondisi
lingkungan yang aman, tanpa gangguan.
“Saya sangat bersyukur sekali, karena dapat mengemban tugas
mulia ini. Menjelang pesta Demokrasi Pilpres 2019 ini mari kita dukung
bersama-sama dengan potensi masyarakat yang ada di wilayah seperti FPI ,
Forkabi, Pemuda Pancasila, Laskar Merah Putih, dan sebagainya, agar terwujud
keamanan, kenyamanan kegiatan pesta rakyat Pemilu 2019,†tuturnya.
Selain menjaga keamanan,
Ia juga mengajak masyarakat untuk menghindari informasi-informasi yang
tidak jelas (hoax). Laporkan bila ada informasi sesat tersebut. “Apabila ada
hal-hal yang mengganggu jalannya pesta demokrasi mohon dilaporkan. Jangan
tergoda dengan Isu HOAX. Kita jaga kampung kita aman dan tentram,â€jelasnya.
Hal serupa diungkapkan Camat Palmerah, Firmanudin. Ia
mengharapkan situasi dan kondisi lingkungan yang aman, nyaman, dan tentram.
Ciptakan kerukunan antar warga, dan tingkatkan kewaspadaan.
“Mari kita sama-sama bantu jalannya pesta Rakyat ini dengan
tentram, aman dan nyaman. Saya Camat baru di sini, kita ciptakan kerukunan di
wilayah Palmerah ini dengan baik,†tambahnya.
Apel tiga pilar ini diikuti oleh aparat Koramil 03/GP,
Polsek Palmerah, para lurah se-kecamatan
Palmerah, Panwascam, Citra Bhayangkara, dan sejumlah organisasi massa. Apel
Tigal Pilar ditandai dengan pembacaan ikrar bersama yang diikuti seluruh
peserta Apel. (why)
20 Mei 2024