Suku Dinas Kehutanan Jakarta Barat menargetkan pemangkasan (toping) pohon di delapan kecamatan sebanyak 650 pohon setiap bulan.
“Target kami tahun ini yang dipangkas sekitar 7.800 pohon atau sebanyak 650 pohon setiap bulan,†sebut Kasudis Kehutanan Jakbar, M Iqbal kepada wartawan, Kamis (26/4). Dijelaskan, pemangkasan dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya pohon tumbang atau sempal.
Sedang untuk pohon yang keropos, miring dan mati pihaknya melakukan penebangan. Diungkapkan, sejak Januari hingga Maret 2019 pihaknya telah memangkas sebanyak 1.978 pohon rawan tumbang di delapan wilayah kecamatan se Jakarta Barat.
Lebih lanjut ia merinci, selama Januari pihaknya melakukan pemangkasan ringan terhadap 406 pohon, pemangkasan sedang 71 dan pemangkasan berat 11 pohon. Bulan Februari, 652 pohon dipangkas ringan, 94 sedang dan 20 pangkas berat.
Sementara pada Maret, pemangkasan ringan 611 pohon, sedang 96 dan pemangkasan berat 17 pohon. Pemangkasan dilakukan berdasarkan hasil monitoring petugas di lapangan dan pengaduan masyarakat. (Aji)
20 Mei 2024