Pemprov DKI Jakarta menargetkan penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahun ini sebesar Rp 9,5 triliun.
Plt Kepala Badan Pendapatan Daerah DKI Jakarta, Sri Haryati, mengatakan untuk mencapai target tersebut salah satu upaya yang dilakukan adalah rutin menggelar razia pajak kendaraan di sejumlah lokasi. “Target penerimaan pajak kendaraan di DKI Rp 9,5 triliun. Sedangkan di Jakarta Barat Rp 2,1 triliun,†sebutnya kepada wartawan, saat razia di Jalan Ring Road Cengkareng-Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (4/3). "Kami juga telah mempunyai target dari per bulan, tri wulan hingga per tahun.â€
Lebih lanjut dijelaskan, dalam pelaksanaan razia pihaknya berkolaborasi dengan kepolisian, Sudis Perhubungan, Bank DKI dan menyediakan mobil keliling. “Kami juga menyediakan mobil keliling, agar pemilik kendaraan bisa langsung membayar pajak di lokasi razia,†ujar Sri. “Razia tersebut dalam rangka optimalisasi pendapatan daerah dari pajak kendaraan bermotor.†(Aji)
20 Mei 2024