Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Jakarta Barat menggelar pemilihan Ketua Forum Komunikasi Pengelola (FKP) RPTRA tingkat kota di Ruang Soewiryo, Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Kamis (20/3).
Sekretaris Kota Jakarta Barat, Indra Patrianto mengatakan, pemilihan Ketua FKP RPTRA Jakbar diharapkan menjadi momentum yang dapat menghadirkan ketua yang paham seluk beluk kelebihan dan kekurangan RPTRA di Jakarta Barat.
"Kita harus mampu menunjukkan bahwa Jakarta Barat memiliki RPTRA yang baik dan saya berharap pemilihan ini benar-benar menghadirkan Ketua FKP yang baik," katanya.
Lebih lanjut Indra mengungkapkan, pada 2025 jajaran Pemerintah Kota Jakarta Barat akan fokus pada perbaikan-perbaikan RPTRA. Sehingga diharapkan RPTRA di Jakarta Barat mampu menjadi contoh untuk RPTRA di wilayah lain.
"Tahun ini (2025) juga kita fokus, Kota Jakarta Barat fokus terhadap perbaikan RPTRA," ujar Indra.
"Awal (tahun) ini kita coba perbaiki beberapa RPTRA dikhususkan pada satu tempat. Nanti dijadikan contoh untuk RPTRA-RPTRA lain," Sambung dia.
Di kesempatan yang sama, Kasudin PPAPP Jakbar, Noer Subchan berharap Ketua FKP RPTRA terpilih nantinya bisa mengerahkan kemampuannya sehingga dapat membawa perubahan positif terhadap pelayanan RPTRA di Jakarta Barat.
"Semoga bisa memberikan dedikasinya, memberikan kemampuan untuk membuktikan bahwa ia layak menjadi ketua FKP RPTRA," tutur Subchan.
Adapun proses pemilihan diawali dengan menyampaikan visi misi dari ketiga kandidat. Setelahnya tim penilai yang berjumlah tiga orang mengajukan pertanyaan kepada masing-masing kandidat.
Berdasarkan penilaian juri, Zaenuri (perwakilan Kebon Jeruk) terpilih menjadi Ketua FKP RPTRA Jakarta Barat periode 2025-2026 dengan mendapatkan nilai 1.029, diikuti A. Musoddiq Billah (Kecamatan Kalideres) dengan nilai 1.001, dan diurutan ketiga Andhika Pratama Putra (Kecamatan Cengkareng) mendapat nilai 928.
Turut menghadiri acara, Ketua TP PKK Kota Jakarta Barat, Lisniawati Uus dan perwakilan pengurus RPTRA se-Jakarta Barat. (Hfz)