Wakil Wali Kota Jakarta Barat, M.Zen, menyerahkan secara simbolis bantuan beras dari Star Go West Community kepada petugas Sudis Pertamanan dan Pemakaman serta Sudis Kesehatan, Selasa (14/4). Bantuan beras yang diberikan berjumlah kurang lebih 300 paket.
"Harini ada bantuan berupa beras dari komunitas sepeda Jakarta Barat. Nantinya, bantuan ini disalurkan untuk petugas pemakaman dan PJLP di lingkungan Sudis Pertamanan dan Pemakaman, serta petugas medis Sudis Kesehatan Jakbar," ujar M, Zen yang juga Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19.
Menurutnya,300 paket beras isi 5 kg ini diberikan masing-masing, 100 paket untuk petugas pemakaman dan 200 paket bantuan untuk tenaga medis di 3 RSUD yakni, Kebon Jeruk, Kalideres dan Tamansari serta 8 puskesmas kecamatan.
Ia pun mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan komunitas sepeda Jakarta Barat. "Bantuan ini setidaknya bermanfaat buat yang menerima atau berhak menerimanya.Amin,"tutur M. Zen.
Wakil Walikota Jakarta Barat meminta penyaluran bantuan nantinya langsung disalurkan kepada yang membutuhkan. Tidak ada acara/ceremony, langsung diberikan kepada petugas yang sangat membutuhkan. "Langsung disalurkan, tidak boleh ada acara yang membuat orang berkerumun, ini yang mesti kita hindari dalam rangka penanggulangan penularan COVID-19," jelasnya.
Sementara itu Ketua Star Go West Community, Ahmad Ya la menjelaskan, komunitas sepeda Jakarta Barat berencana akan menyalurkan bantuan secara bertahap.
Tahap pertama, yakni 300 paket telah disalurkan untuk petugas medis dan pemakaman di wilayah Jakarta Barat. "Kami berencana memberikan bantuan sebanyak 1160 paket. 300 paket sudah kami serahkan untuk tenaga medis Sudis Kesehatan dan petugas pemakaman Sudis Pertamanan dan Pemakaman. Sisanya, kami akan salurkan secara bertahap," tutur Ayala.(why)
20 Mei 2024