Memeriahkan HUT Lansia ke 21 tingkat Nasional, sebanyak seratus orang lanjut usia (lansia) dari Jakarta Barat rekreasi keliling Jakarta menggunakan Transjakarta, Selasa (25/4).
Kegiatan yang diselenggarakan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat itu disambut antusias para lansia. Mereka tampak bergembira dan bernyanyi bersama dalam perjalanan. Mereka berangkat menggunakan dua unit Bus Transjakarta dari Halte Busway Kebon Jeruk dengan tujuan Kota Tua, Masjid Istiqlal dan Balai Kota DKI Jakarta. Titin, salah seorang lansia, mengaku sangat senang dan gembira bisa mengikuti kegiatan tersebut, rekreasi keliling Jakarta. apalagi tujuannya tempat tempat yang sudah terkenal, seperti Balai Kota, Kota Tua dan Masjid Istiqlal. “Seneng, bisa ikut jalan jalan keliling Jakarta, liat Masid Istiqlal dan Kota Tua,†tuturnya.
Sementara itu Penanggungjawab Program Lansia Jakarta Barat Evvi Oktarina Helza, mengatakan tersebut dalam rangka memeriahkan HUT Lansia ke 22 tingkat nasional. Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan sosialisasi terhadap lansia. “Kita bekerjasama dengan Transjakarta yang juga memiliki program khusus bagi lansia di Jakarta,†katanya. (why/aji)
20 Mei 2024