Suku Dinas Sosial (Sudisos) Jakarta Barat bersama Baznas (Bazis) dan kolaborator lainnya setiap pekan rutin melaksanakan program Jumat Berfaedah turun ke bawah membantu masyarakat yang kurang mampu serta bersilaturrahmi dengan para alim ulama, tokoh masyarakat dan pemuka agama di wilayah.
Dipimpin Wali Kota Jakarta Barat H Yani Wahyu Purwoko, program Jumat Berfaedah dimulai sejak akhir tahun 2021 lalu. Tim Jumat Berfaedah terdiri atas berbagai unsur dan elemen, mulai SKPD/UKPD jajaran Pemkot Jakbar, TNI-Polri, organisasi keagamaan-kemasyarakatan seperti MUI, NU, Muhammadiyah, DMI, FKUB dan lainnya serta berbagai kolaborator.
Sedikitnya ada enam kegiatan yang dilaksanakan dalam program Jumat Berfaedah. Yakni, bedah rumah warga tak layak huni, beautifikasi tempat-tempat ibadah dengan menanam pohon buah anggur dan lainnya, penyertifikatan/IMB masjid/musollah, bantuan stimulus masjid, santunan anak yatim-dhuafa, dhuafa.
Selain itu ada pemberian kursi roda dan tongkat bagi warga masyarakat yang membutuhkan, pembagian paket sayur mayur-lauk pauk untuk warga di lingkungan rumah yang dibedah serta mengunjungi warga yang sakit menahun.
Kasudisos Jakarta Barat, Suprapto, mengatakan pihaknya selalu membawa alat kesehatan berupa kursi roda dan tongkat untuk dibagikan kepada warga yang membutuhkan dalam program Jumat Berfaedah. Hingga kini, sudah puluhan unit yang dibagikan kepada masyarakat.
“Selama Jumat Berfaedah, tercatat hingga 19 Agustus 2022 total yang sudah dibagikan kepada masyarakat sebanyak 47 kursi roda, 16 tongkat walker, sebelas tongkat kaki tiga dan enam tongkat kruk. Mudah-mudahan bermanfaat dan berkah,” ujar Suprapto. (Aji)