Program gerebek lumpur terus dilakukan di wilayah Jakarta Barat. Di antaranya pengerukan lumpur Kali Grogol di kawasan Kecamatan Palmerah. Hingga kini jajaran Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudis SDA) Jakarta Barat telah mengeruk sekitar 3.000 meter kubik lumpur dari Kali Grogol. "Ketebalan sedimentasi lumpur Kali Grogol sebelumnya mencapai 6.000 hingga 7.000 meter kubik," kata Kasi Pemeliharaan Drainase Sudis SDA Jakbar kepada wartawan, Rabu (21/7).
Diungkapkan, pengerukan lumpur Kali Grogol dilakukan sejak 12 Mei 2021 lalu dan targetnya selesai Agustus mendatang. Untuk memperlancar pengerjaan khususnya pengangkutan lumpur, pihaknya berkoordinasi dengan aparatur wilayah setempat, dan dilakukan pada malam hari.
Lebih lanjut dijelaskan, untuk pengerukan lumpur dilakukan pada pagi hingga sore hari. Selanjutnya, lumpur ditampung di tepi kali untuk diangkut pada malam harinya menggunakan dump truck.
Ia menambahkan, panjang Kali Grogol yang dikeruk sekitar satu kilometer dengan lebar enam meter. Pengerjaan mengerahkan alat berat ekskavator jenis amphibi yang bisa ditempatkan di atas air dan darat. (Aji)
20 Mei 2024