Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudis SDA) Jakarta Barat memperbaiki saluran air di Gang Flamboyan, RT 13/05, Kelurahan Kebon Jeruk, Kecamatan Kebon Jeruk. Perbaikan tindaklanjut atas permintaan warga melalui Musrenbang tahun 2022 sekaligus dengan pemasangan u-ditch di saluran tersebut.
Koordinator pengerjaan perbaikan saluran, Sahlani mengatakan perbaikan yang dilakukan sepanjang 60 meter, mengerahkan sepuluh personel SDA dan dilakukan sejak delapan hari lalu.
"Perbaikan dilakukan karena keberadaan saluran yang lama dengan plesteran semen sudah banyak yang rusak dan bolong sehingga terkesan berantakan," katanya, Senin (20/5).
Lebih lanjut Sahlani menjelaskan, perbaikan diawali dengan membongkar plesteran saluran air yang lama dengan menggunakan breaker, selanjutnya diganti u-ditch ukuran lebar dan kedalaman masing-masing 40 sentimeter, dengan panjang 120 sentimeter. Untuk bagian atas ditutup dengan coran plat beton.
"Saat ini pengerjaan sudah mencapai 80 persen dan diperkirakan rampung Senin depan. Dengan diperbaikinya saluran tersebut, saat hujan air dari hunian warga dapat mengalir lancar ke Kali Sekretaris,” ujarnya.
Ia menambahkan, sebelumnya di bulan ini pihaknya juga telah menyelesaikan perbaika saluran air di kelurahan yang sama lingkungan RT 12/05, sepanjang 120 meter dengan u-ditch ukuran tinggi dan dalam 40 sentimeter.
Sementara itu, Ketua RT 13/05, Kelurahan Kebon Jeruk, Abdul Rozak, mengungkapkan warganya mendukung perbaikan saluran di wilayahnya hasil Musrenbang 2022. Sebab, sudah lama kondisi saluran dengan plesteran semen yang rusak membuat aliran air tidak lancar.
"Kondisi itu bila tidak diperbaiki dikhawatirkan akan membuat tanah jadi longsor. Dengan telah dlakukan perbaikan maka saluran menjadi bagus dan rapi sehingga saat hujan deras air akan mengalir lancar ke Kali Sekretaris," pungkasnya. (Aji)