Pemprov DKI Jakarta akan merevitalisasi Langgar Tinggi, di Jalan Pekojan Raya, Kelurahan Pekojan Kecamatan tambora Jakarta Barat. Revitalisasi diperlukan mengingat tempat ibadah ini merupakan salah satu cagar budaya di Ibukota.
"Kami berharap percepatan revitalisasi Langgar Pekojan melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Parbud) dengan mengedepankan cagar budayanya," kata Agus Suradika, Plt Deputi Gubernur DKI Bidang Pariwisata dan Budaya saat meninjau Langgar Tinggi, Pekojan, Kamis (15/11). Ia didampingi tim gubernur percepatan pembangunan, Balai Konservasi Cagar Budaya, UKP Kota Tua dan tim revitalisasi.
Dijelaskan, Langgar Tinggi merupakan salah satu cagar budaya di Jakarta. Masjid yang berlokasi di Jalan Pekojan Raya, RT 02/01 itu dibangun pada 1829 M. Sehingga keberadaannya bisa menopang destinasi wisata Kota Tua.
Penataan Langgar Tinggi dilakukan secara menyeluruh dengan melestarikan ornamen dan keaslian masjid. "Secara khusus dapat memberikan rasa aman dan nyaman buat jamaah atau masyarakat yang melaksanakan ibadah di Langgar Tinggi," jelasnya.
Sementara itu, Lurah Pekojan, Tri Prasetyo Utomo, menjelaskan Langgar Pekojan selama ini dikelola dan dirawat dengan baik oleh pengurus masjid. Lingkungan masjid juga sering dibersihkan PPSU kelurahan, termasuk pelaksanaan kerja bakti masyarakat. (why/aji)
20 Mei 2024