Ratusan petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat menjalani cek kesehatan di kantor Sudinhub Jakbar, Kamis (12/12). Cek kesehatan berguna untuk menjaga peforma serta menunjang kesehatan petugas dishub dalam menjalani tugas.
"Pemeriksaan kesehatan ini sangat penting untuk mendeteksi berbagai penyakit yang dialami para petugas. Selain untuk menunjang performa kerja demi pelayanan publik yang prima," tutur Erwansyah, Kepala Sudishub Jakbar, Erwansyah.
Cek kesehatan yang dilakukan tim medis Puskesmas Kelurahan Duri Kosambi mencangkup pemeriksaan tensi darah, kadar gula, pengukur lingkar pinggang dan berat badan, serta konsultasi kesehatan.
Menurut Erwansyah, pemeriksaan kesehatan ini penting untuk mengetahui sejak dini manakala ada penyakit berat yang diderita petugas sudinhub Jakbar.
Sementara seorang petugas Sudinhub Jakarta Barat, Mahfud menilai kegiatan ini penting buat dirinya. "Lebih baik mencegah daripada mengobati. Semoga saja pemeriksaan kesehatan ini dapat menjadi program rutin di Sudin Perhubungan Jakbar," tutur anggota Satpelhub Kecamatan Kembangan. (why)
20 Mei 2024