Pemkot Jakarta Barat akan menertibkan lapak pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Menceng Raya Kelurahan Tegal Alur Kecamatan Kalideres. Saat ini jalan tersebut kembali dipenuhi lapak PKL. Padahal sebelumnya, lapak PKL di kawasan tersebut telah ditertibkan pada Desember tahun lalu terkait rencana pelebaran Jalan Menceng Raya dalam upaya mengatasi kemacetan. Wali Kota Jakarta Barat HM Anas Efendi mengatakan pihaknya akan menertibkan PKL di kawasan tersebut. Namun menurutnya harus dipastikan terlebih dulu kapan pelebaran jalan akan dilakukan.
“Kalau sudah pasti, tinggal ditertibkan kembali, biar nggak sia-sia,†tandas Wali Kota, di kantornya, Selasa (16/5) sore. Diungkapkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga DKI terkait pelabaran Jalan Menceng Raya. Namun hingga kini masih belum jelas kapan pelaksanaan pelebaran dilaksanakan. “Saya berharap tahun ini pelebaran harus dilaksanakan. Kalau di APBD regular belum dianggarkan, bisa dianggarkan di Angaran Belanja Tambahan (ABT).â€
Hadi (35), warga Tegal Alur, mengungkapkan PKL kembali marak karena hingga kini pelebaran Jalan Menceng Raya belum dilaksanakan. Kondisi tersebut membuat kawasan menjadi kumuh dan semrawut sehingga dikeluhkan warga. “Dulu pernah ditertibkan, katanya jalan mau dilebarkan. Tapi sampai sekarang tidak jelas. Akhirnya pedagang yang sudah ditertibkan balik lagi,†tuturnya. (Aji)
