Ratusan penyedia jasa lainnya orang perorangan (PJLP) Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Grogol Petamburan (Gropet) Jakarta Barat mengikuti vaksinasi Coviod-19 dosis 1 biofam, di Lantai IV Mal Taman Anggrek, Kamis (1/5).
Kepala Puskesmas Kecamatan Gropet, Nurmari Wahyu Hapsari, pemberian vaksin diharapkan dapat membentuk kekebalan imunitas dan meningkatkan daya tahan tubuh para PJLP. Disebutkan, vaksinasi hari ini untuk 150 PJLP. "Dijadwalkan untuk 150 PJLP SDA Kecamatan Gropet,†ujarnya.
Lebih lanjut dijelaskan, proses pemberian vaksin empat tahapan layanan. Yakni, pendaftaran, screening penyakit tidak menular dan screening terhadap persyaratan untuk imunisasi. Kemudian penyuntikan vaksin dan terakhir observasi selama 30 menit.
Camat Grogol Petamburan, Didit Sumaryantha, mengatakan sangat mendukung kegiatan tersebut. Selain itu pihaknya selama ini juga aktif membantu sosialisasi dan edukasi terkait vaksinasi Covid-19.
"Kita aktif melakukan edukasi kepada LMK, RT, RW dan Dasawisma. Di sini kami monitoring pelaksanaan vaksinasi dan melihat PJLP dilayani dengan baik. Untuk tenaga medisnya bekerjasama dengan IDI (Ikatan Dokter Indonesia)," ujar Didit. (Aji)
20 Mei 2024