Pimpinan tiga pilar Jakarta Barat meninjau pelaksanaan ibadah di Gereja HKBP Petojo, Kelurahan Grogol Jakarta Barat, Jumat (25/12) siang. Mereka memastikan bahwa kegiatan peribadatan berlangsung aman dan menerapkan protokol kesehatan 3M (Mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak).
"Kami bersama pimpinan tiga pilar ingin memastikan bahwa kondisi perayaan Natal di wilayah Jakarta Barat, berlangsung aman dan kondusif. Kami juga pastikan mereka yang menjalani ibadah tetap menerapkan protokol kesehatan," ujar Uus Kuswanto, Wali Kota Jakarta Barat.
Bersama Dandim 0503/JB Kol Inf Dadang Ismail Marjuki dan Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Audie S. Latuheru, Walikota Jakarta Barat menyebutkan bahwa peninjauan tempat ibadah ini dilakukan guna menindaklanjuti instruksi gubernur DKI No.64 tahun 2020 dan Seruan gubernur No.17 tahun 2020 tentang pengendalian kegiatan masyarakat dalam pencegahan penularan covid-19.
Dalam kunjungan tersebut, pimpinan tiga pilar berdialog dengan pengurus gereja HKBP Petojo terkait prosedur penerapan protokol kesehatan. Mereka juga memastikan bahwa jumlah jemaat hanya 50% dari kapasitas daya tampung gereja.
Pembatasan jumlah jemaat terlihat dari batasan kursi atau bangku jemaat dengan tanda silang. Jemaat yang masuk gereja pun diperiksa suhu tubuh serta wajib memakai masker. "Mudah-mudahan upaya yang kita lakukan dapat mencegah penyebaran penularan covid-19," tambahnya. (why)
20 Mei 2024